Rabu, 31 Juli 2013

Jogja #SaveEgypt

Kudeta atas pemerintah yang sah di Mesir disertai dengan pembantaian rakyatnya dari hari ke hari memicu kecaman dari seluruh dunia. Berbagai negara telah dengan lantang menyuarakan kecamanannya atas pemerintah tidak sah Mesir hasil kudeta. Namun, Indonesia belum menentukan sikapnya dengan tegas. Jangan harapkan ketegasan dari presiden kita yang terhormat itu. Maka dari itu, berbagai elemen masyarakat di Indonesia melakukan aksi sendiri tanpa harus menunggu sikap tegas dari presidennya. Tak terkecuali di Jogja. Kami menamakan diri "Aliansi Pemuda Peduli Dunia Islam" (APPDI). Kami melakukan aksi damai di titik 0 km Jogja pada Hari Selasa, 30 Juli 2013.

Persiapan kami cukup singkat, hanya kurang lebih 3 hari. Namun, karena dukungan dari banyak pihak, amunisi aksi dapat kami kerjakan dengan sebaik-baiknya. Kami membuat amunisi berupa flyer, stiker, poster, spanduk, kaos, dan yang paling menarik adalah 1000 bunga dan takjil yang kami bagikan kepada masyarakat di sekitar titik 0 km.

Sebelumnya, kami membuat publikasi untuk mengajak siapa saja yang mau bergabung dalam aksi.


Selasa, 02 Juli 2013

Tips Anti Gosong di Pantai

Pantai.. Pantai.. Pantai.. Hmmm.. Siapa sih yang nggak suka pantai? Orang Indonesia harus suka pantai dan harus bangga punya garis pantai terpanjang di dunia. Keindahan pantai di Indonesia memang tiada duanya. Inilah salah satu daya tarik wisatawan mancanegara datang ke Indonesia. Di negara asalnya, wisatawan mancanegara itu selalu merasakan suhu dingin. Maka, mereka sangat senang mengunjungi pantai-pantai di Indonesia yang bersuhu panas. Akhirnya, mereka menggunakan kesempatan ini untuk sunbathing sambil menghitamkan kulit. Bagi mereka, kulit hitam itu eksotis.

Namun, dunia memang terbalik. Bule-bule putih kepengen item, orang Indonesia yang item kepengen putih. Kita juga suka pantai, namun kita sering mengeluh "Aduh, item nih abis dari pantai." Baik, buat kamu pecinta pantai tapi takut item, saya punya tips nih. Semoga Anda tidak mengeluh lagi.